Friday, March 8, 2013

Adab Menghormati orang Tua

Adab Menghormati Orang Tua
Kata orang :
 “ yang kecil disayangi,
  yang sedang disegani,
yang tua dihormati ”.
Orang tua harus dihormati. Di daerah Gayo Lues kita sangat dihormati orang bila kita menghormati orang tua.

Caranya bagaimana ?
Caranya adalah sebagai berikut :
Kalau kita sedang jalan kaki atau naik kendaraan, kita lebih muda, maka kita angkat tangan, ucapkan Assalammualaikum. Kalau kita jalan kaki, usahakan selesai salam berjabat tangan, kalau perlu cium tangannya, bungkukkan badan.
Tegor bapak tersebut dengan sopan, misal :” kusi male ine ”, dan seterusnya. Bicara tidak usah keras-keras, juga jangan lembut betul, tidak kedengaran.
“ Becerak nti besepak,
  Njamut nti munyintak,
  Remalan nti mugerdak ”.

Kepala dan KakiBagian tubuh yang paling dihormati adalah kepala. Menurut tata krama Gayo Lues, pada khususnya dan Gayo pada umumnya, kepala ini tidak boleh dipegang, oleh orang lain. Jadi harap maklum, kalau anda memegang kepala orang lain, pasti anda tidak disukai, atau dimarahi bahkan lebih dari itu. Justeru itu sebaiknya jangan pegang kepala orang, kecuali sangat terpaksa dengan terlebih dahulu meminta maaf. Adakah masanya anda dibenarkan memegang kepala orang ? Ada, yaitu kalau anda tukang pangkas, dengan terlebih dahulu minta izin.
Bagian tubuh yang paling tidak dihormati adalah kaki. Karena itu kaki ini diusahakan tetap pada fungsinya yaitu antara lain, berjalan, berlari, dan menahan tubuh atas. Jadi jangan menyepak orang, pantang. Jangan menunjuk dengan kaki, jangan menjulurkan kaki ke orang lain waktu duduk. Penggunaan kaki untut orang lain hampir tidak ada
Previous Post
Next Post

0 komentar: